LATIHAN SOAL UJIAN SATUAN PENDIDIKAN (USP) MUPEL PAI BUDI PEKERTI DAN KUNCI JAWABAN LENGKAP KISI-KISI SOAL KURIKULUM 2013
Contents [Show Up]
LATIHAN SOAL UJIAN SATUAN PENDIDIKAN (USP) MUPEL PAI BUDI PEKERTI DAN KUNCI JAWABAN LENGKAP KISI-KISI SOAL KURIKULUM 2013
Walaupun situasi dan kondisi saat ini masih dalam masa pandemi, tapi Ujian Sekolah tetap dilaksanakan walaupun melalui daring ataupun luring, dengan tetap menerapkan Protokol Kesehatan secara ketat.
Penilaian pada Kurikulum 2013 sebenarnya tetap setiap muatan pelajaran, hanya saja dalam proses pembelajarannya saling terintegrasi dalam bentuk tematik dan saling terkait antara satu muatan pelajaran dengan muatan pelajaran lainnya., memang beberapa muatan pelajaran terutama di kelas tinggi, yaitu muatan pelajaran Matematika, Penjas, Pendidikan Agama, dan Muatan pelajaran lokal Bahasa daerah terpisah dan berdiri sendiri dalam proses pembelajarannya. Karenanya untuk mempermudah dalam menginput nilai, maka soal kami buat mengelompok dan permuatan pelajaran, sehingga akan sangat mempermudah dalam penilaian.
Latihan Soal USP dapat Bapak dan Ibu Guru ujicobakan pada siswa-siswi Anda. Semoga Siswa-siswi anda akan berhasil dengan nilai yang maksimal dan menjadi generasi penerus yang handal dan berkualitas serta berakhlaqul karimah.
Dalam mendukung usaha para guru mengukur penguasaan materi siswa-siswinya, kami menyajikan beberapa soal USP yang dapat diujicobakan dan dapat mengukur kemampuan siswa siswi kelas 6 SD/MI. Saya yakin dengan usaha yang keras dan sungguh-sungguh pada akhirnya akan menghasilkan output (lulusan) yang memuaskan. Soal yang kami sajikan sudah disesuaikan dengan indikator-indikator yang harus dikuasai oleh siswa/siswi kelas 6.
Kisi- kisi tes merupakan rancangan tujuan- tujuan khusus dan perilaku-perilaku khusus yang akan menjadi dasar penyusunan soal- soal dengan tujuan agar tes yang kita susun tidak menyimpang dari bahan (materi) secara aspek kognitif (pengetahuan), afektif (tingkah laku), maupun psikomotor (keterampilan) yang akan dicakup dalam tes, dibuatlah sebuah tabel grid, kisi- kisi atau blue print. Ujudnya adalah sebuah tabel yang memuat tentang perincian materi kognitif dan tingkah laku serta keterampilan yang harus dikuasai siswa beserta imbangan/proporsi yang dikehendaki oleh penilaian. Setiap kotak diisi dengan bilangan yang menunjukan jumlah soal, nomor soal. Tabel spesifikasi diperlukan sebagai dasar atau pedoman dalam pembuatan soal-soal dalam penyusunan tes.
KISI-KISI SOAL SELENGKAPNYA DAPAT ANDA DOWNLOAD PADA LINK DI BAGIAN BAWAH
PETUNJUK UMUM
1. Berdo’alah sebelum mengerjakan
2. Isikan identitas anda pada Lembar Jawaban Ujian Sekolah (LJLUS) yang tersedia.
3. Jumlah soal 45 butir, pilihan ganda N0. 1 s.d 40/Uraian No. 41 s.d 45.
4. Periksa dan bacalah setiap butir soal sebelum Anda menjawab.
5. Laporkan kepada pengawas latihan ujian apabila terdapat soal yang kurang jelas, rusak atau tidak lengkap.
6. Silanglah jawaban yang anda anggap tepat pada huruf A, B, C, atau D pada LJLUS yang tersedia.
7. Apabila ada jawaban yang dianggap salah maka berilah tanda garis dua horizontal pada jawaban yang salah tersebut, kemudian silanglah pada huruf jawaban lain yang anda anggap benar.
Contoh :
A B C D
8. Lembar soal tidak boleh dicorat-coret
9. Periksa kembali hasil pekerjaan Anda sebelum diserahkan kepada pengawas.
10. Yakinlah kepada kemampuan Anda sendiri.
11. Setiap bentuk kecurangan adalah pelanggaran
I. Pilihlah salah satu jawaban yang paling tepat dengan memberi tanda silang ( x ) pada huruf A, B, C atau D!
1. Reyhan adalah seorang siswa yang sangat pemalas, tapi ketika mendengarkan ceramah dari gurunya reyhan langsung mencoba untuk berubah dan berusaha supaya bisa mengerjakan. Reyhan juga paham bahwa Allah itu maha dimintai pertolongan. Oleh sebab itu reyhan berdoa kepada Allah supaya usahanya berhasil. Pernyataan tersebut sesuai dengan kandungan surat al-Fatiḥah ayat ….
A. lima
B. empat
C. tiga
D. dua
2. Perhatikan ayat-ayat di bawah ini!
Yang merupakan ayat Q.S. Al – ‘Asr adalah nomor ….
A. 1 dan 2
B. 1 dan 3
C. 2 dan 3
D. 3 dan 4
3. فَصَلِّ لِرَبِّكَ وَانْحَرْ
Makna ayat di atas adalah ….
A. Bahwa semua pertolongan dan kemenangan itu dari Allah SWT
B. Allah SWT telah memberikan kepada kita nikmat yang begitu banyak
C. Menjadi pribadi yang sabar, sebab sabar salat adalah dua hal yang mendatangkan pertolongan dari Allah SWT.
D. Maka dirikannlah Salat karena Tuhanmu dan berkurbanlah
4. Perhatikan tabel berikut!
AYAT ARTI
1
a dan kamu Lihat manusia masuk agama Allah dengan berbondong-bondong,
2 ««
b Maka bertasbihlah dengan memuji Tuhanmu dan mohonlah ampun kepada-Nya. Sesungguhnya Dia adalah Maha Penerima taubat.
3
c apabila telah datang pertolongan Allah dan kemenangan,
Pasangan ayat dan arti yang benar (tepat) pada tabel di atas adalah ….
A. 1-b, 2-a, 3-c
B. 1-b, 2-c, 3-a
C. 1-c, 2-a, 3-b
D. 1-a, 2-c, 3-b
5. Perhatikan ayat di bawah ini!
Lanjutan ayat tersebut di atas adalah ….
A.
B.
C. •
D •
6.
Pernyataan yang sesuai dengan isi kandungan ayat di atas adalah ….
A. Ancaman bagi mereka yang menodai agama Islam dengan dengan cara menindas anak-anak yatim
B. Orang yeng selalu berbuat riya’ termasuk ciri orang yang mendustakan agama
C. Orang yang lalai dalam salatnya akan celaka diakhirat dan termasuk orang yang mendustakan agama
D. Allah SWT memberikan kemuliaan yang begitu tinggi pada manusia
7.
Pada ayat diatas lafaz yang bergaris bawah hukum bacaannya adalah….
A. iklab
B. izhar syawafi
C. izhar khalki
D. ihkfa hakiki
8. Allah SWT menciptakan manusia dari jenis kelamin laki – laki dan perempuan untuk saling mengenal dan yang paling mulia disisi Allah adalah orang yang bertaqwa. Pernyataan tersebut sesuai dengan makna surat ….
A. Al-Hujurat ayat 12
B. Al-Hujuratayat 13
C. Al-Maidah ayat 2
D. Al-Maidahayat 3
9. Allah SWT Maha pemberi keselamatan, asmaul husnanya adalah….
A. Al - Khaliq
B. As - Sami
C. Al – Basir
D. AS - Salam
10. Pak tani selalu melaksanakan bercocok tanam pada musim penghujan tetapi tidak pernah lupa untuk selalu melaksanakan salat 5 waktu sesuai dengan waktunya, karena pak tani paham bahwa Allah SWT memiliki asmaul husna ….
A. Al ‘Azim
B. Al ‘Alim
C. Al Basir
D. Al ‘Adl
11. Perhatikan pernyataan-pernyataan di bawah ini!
1) Adi sebagai ketua kelas selalu menegakan peraturan yang ada dikelas.
2) Abdel selalu berkata buruk kepadan temannya.
3) Andi selalu berangkat tepat waktu.
4) Fani selalu berteman dengan siapa saja tanpa pilih-pilih teman.
Dari pernyataan di atas yang merupakan sikap meneladani Asmaul Husna Al ‘Adl adalah…..
A. 1 dan 3
B. 1 dan 4
C. 2 dan 3
D. 3 dan 4
12. Perhatikan gambar di bawah ini!
Gambar di atas menunjukkan bahwa Allah SWT ….
A. Al Qayyum
B. Al Mumit
C. Al Hayyu
D. Al Ahad
13. Perhatikan tabel di bawah ini!
No Nama rasul Nama Kitab
1. Musa a.s …..
2. Daud a.s Zabur
3. Isa a.s Injil
4. Muhammad SAW Al Quran
Rasul yang tepat untuk melengkapi tabel diatas adalah ….
A. Pusaka
B. Sansekerta
C. Taurat
D. As – sunnah
14. Rina adalah seorang muslimah yang taat, dia selalu menghafalkan sepuluh nama malaikat dan tugasnya, kemudian rina seringkali memahami tugas malaikat Izrail yaitu mencabut nyawa kapan saja dan dimana saja, maka rina dalam kehidupannya selalu ...
A. Melaksanakan salat dan berhati – hati dalam berbuat
B. Seenaknya saja dalam berkata
C. Salat diakhir waktu
D. Bekerja terus – menerus
15. Pak sohib sedang sakit parah, kemudian dibawa kerumah sakit yang berada diluar negeri, tapi Allah SWT berkehendak lain ternyata ketika berada diperjalanan pulang pak sohib meninggal dunia, dari cerita tersebut contoh percaya adanya ….
A. Takdir mubram
B. Takdir mualak
C. Qana’ah
D. Tawakal
16. Pak bandri dulunya adalah seorang preman pasar, selalu meminta dan memalak uang pedagang pasar, tapi kemudian pak bandri mendengarkan ceramah dimasjid tentang hari pembalasan (Yaumul Jaza) maka yang harus dilakukan oleh pak bandri adalah ...
A. Tetap bersikap seperti biasa dan malah menambah jangkauannya
B. Memalak uang sebanyak – banyaknya untuk ditabung
C. Selalu berdoa kepada Allah, tapi masih memalak pedagang pasar
D. Menyesali perbuatannya dan bertaubat kepada Allah
17. Via setiap pulang sekolah selalu piket bersama dengan temannya sampai kelas terlihat bersih. Tindakan yang dilakukan via dan temannya menunjukkan perilaku ....
A. ingin dipuji teman
B. tolong menolong
C. kerja sama
D. jujur
18. Perhatikan pernyataan di bawah ini!
1) Menolong orang yang kesusahan
2) Mengerjakan soal Ujian sendiri
3) Tidak mencontek pada saat ulangan
4) Berbagi pada orang lain
Pernyataan di atas merupakan contoh sikap peduli terhadap sesama ditunjukan nomor ….
A. 1 dan 2
B. 1 dan 4
C. 2 dan 3
D. 2 dan 4
19. Pak bullah adalah seorang pekerja keras disebuah pabrik, suatu saat beliau diberhentikan karena alasan pengurangan jumlah pekerja, namun pak bullah tetap semangat mencari nafkah untuk keluarganya dan kemudian membuka usaha kecil – kecilan tanpa berputus asa dan berhasil . Semua yang kita hadapi pasti ada hikmahnya.
Pernyataan di bawah ini yang merupakan manfaat sikap pantang menyerah adalah ….
A. Berusaha untuk meraih keberhasilan
B. menambah pengetahuan
C. menambah keyakinan
D. memperbanyak wawasan
20. Perhatikan beberapa ciri perilaku berikut ini!
(1) Melakukan sesuatu tanpa mengharap imbalan dan pujian
(2) Tidak sombong ketika menjadi juara kelas
(3) Sopan santun dalam bertindak dan bersikap
(4) Tidak berlebihan jika memiliki sesuatu hal yang baru
Perilaku yang menunjukkan ciri-ciri orang yang tawadhu terdapat pada nomor ....
A. (1), (2), dan (3)
B. (1), (2), dan (4)
C. (1), (3), dan (4)
D. (2), (3), dan (4)
21. Perhatikan tabel berikut!
Perilaku Bentuk perilaku
1 Hormat pada orang tua A Minta Izin kepada guru jika akan meninggalkan kelas
2 Hormat pada guru B Berpamitan ketika akan berangkat sekolah
3 Patuh pada orang tua C Memberi salam ketika bertemu guru di jalan
4 Patuh pada guru D Melaksanakan nasehat ayah dan ibu
Pernyataan di bawah ini yang benar sesuai tabel di atas adalah ….
A. 1C, 2D, 3B, 4A
B. 1C, 2A, 3D, 4D
C. 2C, 3D, 4A, 1B
D. 3C, 4D, 1A, 2B
22. Ridho selalu berinfaq setiap hari jum’at dari uang saku yang disisikannya setiap hari dan tidak mengharap untuk dipuji oleh temannya, Ridho termasuk siswa yang memiliki sikap ….
A. Ikhlas
B. Tawadhu
C. Jujur
D. Sederhana
23. Perhatikan beberapa pernyataan berikut!
1) Memiliki kepedulian terhadap orang lain yang terkena musibah.
2) Membelanjakan keuangan sesuai dengan kebutuhan.
3) Tidak suka berfoya – foya
4) Berpenampilan apa adanya, tidak berlebihan dan tidak menyolok.
5) Selalu bermegah – megahan dan boros
Pernyataan diatas yang menunjukkan perilaku sederhana terdapat pada ….
A. 1, 2, dan 4
B. 1, 3, dan 4
C. 2, 3, dan 4
D. 2, 4, dan 5
24. Jihan mengetahui jika teman sekelasnya sedang bersedih, kemudian menghiburnya dan mendengarkan curhatnya supaya kesedihan yang dialami temannya bias berkurang, dari cerita diatas menjelaskan perilaku ….
A. Saling menghargai
B. toleransi
C. empati
D. simpatik
25. Perhatikan pernyataan di bawah ini!
1) Ketika merasa buang angin ketika akan melaksanakan Salat segera bersuci dengan air.
2) karena sedang sakit, tubuh ahmad tidak boleh terkenan air, maka ahmad bersuci menggunakan debu.
3) Setelah buang air besar kemudian membersihkan dengan air.
4) Bersuci ketika akan membaca Al – Qur’an bersuci dengan air.
Dari pernyataan diatas yang termasuk wudhu ditunjukkan nomor ….
A. 1 dan 2
B. 1 dan 3
C. 1 dan 4
D. 3 dan 4
26. Perhatikan tabel di bawah ini!
Bacaan Salat Gerakan salat
1 سُبْحَا نَ رَبِّيَ الْعَظِيْمِ وَ بِحَمْدِه A
2 سَمِعَ اللهُ لِمَنْ حَمِدَهُ
B
3 سُبْحَا نَ رَبِّيَ الْاَ عْلَى وَبِحَمْدِهِ C
4 اَلسَّلاَ مُ عَلَيْكُمْ وَ رَحْمَةُ اللهِ D
Pasangan yang sesuai antara bacaan salat dan gerakan terdapat pada tabel di atas adalah ....
A. 1 C dan 3 D
B. 2 A dan 3 B
C. 1 C dan 3 D
D. 3 A dan 4 B
27. Perhatikan beberapa ketentuan salat di bawah ini dengan seksama!
1) Beragama Islam
2) Suci dari Hadas dan Najis
3) Masuk waktu salat
4) Menghadap Kiblat
5) Doa Iftitah
6) Rukuk
Yang merupakan syarat sah salat adalah nomor ....
A. 1 , 2 dan 5
B. 1 , 3 dan 5
C. 2, 3 dan 4
D. 2, 3 dan 6
28. Perhatikan gambar berikut!
Urutan gerakan wudu di atas yang benar adalah ....
A. 6, 1, 4, 7, 3, 2, 8, 5
B. 6, 4, 1, 3,7, 2, 8, 5
C. 3, 1, 4, 7, 8, 2, 5, 6
D. 6, 4, 1, 3,8, 2, 7, 5
29. Perhatikan contoh-contoh najis di bawah ini!
1) air kencing bayi laki-laki yang belum berusia 2 tahun.
2) kotoran manusia.
3) kotoran ayam.
4) terkena air liur anjing
pernyataan di atas yang merupakan najis mughaladah terdapat pada nomor….
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4
30. Perhatikan pernyataan berikut ini
1) Salat sunah yang dilaksanakan setelah salat isya pada bulan ramadhan
2) Berjumlah 8 dan 20 raka’at
3) Bisa dilaksanakan secara munfarid dan berjamaah
4) Membaca Al – Qur’an secara bersama – sama
5) Berdiam diri di masjid
Yang merupakan ketentuan salat tarawih ditunjukan oleh nomor ….
A. 1, 2 dan 3
B. 1,3 dan 4
C. 2,3 dan 4
D. 2,3 dan 5
31. Pada bulan ramadhan setiap muslim melaksanakan puasa selama satu bulan penuh, dengan cara sahur dan membaca niat pada malam hari dan menahan diri dari segala sesuatu yang membatalkan puasa dari terbitnya fajar sidiq sampai terbenamnya matahari. Narasi diatasnya menjelaskan tentang ....
A. Syarat syah puasa
B. Rukun puasa
C. Syarat wajib puasa
D. Hal yang membatalkan puasa
32. Pak Lani adalah soerang pendeta nasrani yang baru saja masuk islam yang berhak menerima zakat, dalam narasi tersebut pak lani disebut....
A. Ibnu sabil
B. Gharim
C. Mualaf
D. fisabilillah
33. Dinda selalu berdoa sebelum dan sesudah belajar. Ia adalah anak yang pandai menulis dengan pena dan berhitung. Perlaku dinda meneladani sikap Nabi…..
A. Musa a.s
B. Idris a.s.
C. Sulaiman a.s
D. Ismail a.s
34. Perhatikan tabel di bawah ini!
Nama Nabi Mukjizat
1 Saleh a.s. A Berbicara dengan binatang
2 Sulaiman a.s B Menghidupkan orang mati
3 Isa a.s C Tongkat bisa berubah menjadi Ular
4 Musa a.s D Unta betina yang keluar dari batu
Pasangan nama nabi dan mukjizat di atas yang tepat adalah ....
A. 1 D
B. 2 B
C. 3 C
D. 4 A
35. Cermati pernyataan di bawah ini dengan seksama!
1) Seorang Nabi yang lahir tanpa seorang ayah
2) Menjadi Bendaharawan negeri Mesir
3) Membangun Kakbah beserta ayahnya
4) Bisa berbicara dengan binatang dan menikahi ratu negeri saba
5) Seorang Nabi yang dicintai oleh istri Raja Mesir (Zulaikha)
Dari pernyataan di atas, yang termasuk kisah Nabi Yusuf as adalah ….
A. 1 dan 2
B. 1 dan 4
C. 2 dan 5
D. 3 dan 5
36. Perhatikan pernyataan di bawah ini!
1) sabar
2) amanah
3) tawakal
4) sombong
yang termasuk perilaku Nabi Zulkifli a.s. ditunjukkan pada nomor ….
A. 1 dan 4
B. 2 dan 3
C. 1 dan 2
D. 3 dan 4
37. Dalam menyebarkan agama Islam Walisongo menggunakan berbagai metode dakwah, salah satunya adalah dengan bercocok tanam, berdagang dan melaut yaitu Sunan Muria . Awalnya metode dakwah tersebut sangat disukai oleh masyarakat, sehingga masyarakat merasa gembira dalam mempelajari agama dan tanpa berat hati memluk agama islam.
Pernyataan di bawah ini yang sesuai dengan cerita di atas adalah ….
A. Pak Kyai berdakwah sambil berdagang dan mengajarkan cara jual beli yang benar menurut syariat
B. Cak Nun berdakwah bersama group Kyai Kanjeng
C. Pak fahmi mengisi kajian Rajabiyyah di Masjid
D. Anak – anak berangkat ngaji setiap sore
38. Beliau berdakawah kepada bani israil dan diusir akhirnya, beliau berpindah – pindah tempat dan berhenti di suatu rumah yang dihuni oleh satu anggota keluarga yang di rumah tersebut sedang ada yang menderita sakit. Kemudian yang sakit didoakan oleh beliau kemudian sembuh. Kemudian beliau berdua berdakwah bersama untuk mengajak nabi Israil menyembah Allah SWT. Pernyataan tersebut merupakan kisah Nabi ....
A. Idris a.s dan Adam a.s
B. Ilyas a.s dan Ilyasa a.s.
C. Zakaria a.s dan Yahya
D. Ayub a.s dan Zakaria
39. Perhatikan kisah para nabi berikut!
1) Manusia pertama yang diciptakan oleh Allah s.w.t. dari pada tanah, dibentuk dengan sedemikian rupa dengan sebaik-baiknya bentuk, kemudian ditiupkan roh kehidupan kedalam-nya. Sebelumnya, Tuhan telah pula menciptakan setan dari pada api yang sangat panas dan Malaikat dari Cahaya
2) Seorang Nabi yang mempunyai mujizat menafsirkan mimpi dan bermimpi sebelsa bintang, matahari dan bulan bersujud kepadanya.
3) Lahir bertepatan dengan tahun gajah, dan ketika lahir ayahnya sudah meninggal dunia, kemudian disusui oleh seorang budak bernama Halimatus sa’diyah
4) Pengasuh siti Maryam, dan Allah mengutus malaikat bahwa akan mempunyai seorang anak. Namun beliau masih belum yakin sepenuhnya. Dan untuk meyakinnya Allah menyatakan bahwa beliau tidak akan bicara selama tiga hari dan hanya bisa menggunakan bahasa isyarat
Pernyataan di atas yang merupakan kisah Nabi Zakaria a.s adalah ….
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4
40. Perhatikan pernyataan di bawah ini dengan seksama!
1) Kisah 7 pemuda yang tertidur lelap di dalam goa selama 309 tahun.
2) Dihanyutkan ke sungai Nil oleh Ibunya supaya tidak dibunuh oleh raja Fir’aun
3) Membangun Kakbah bersama putranya
4) Mereka bersembunyi untuk melarikan diri dari kekejaman Raja Dikyanus
Pernyataan di atas yang merupakan kisah Ashabul Kahfi adalah nomor ....
A. 1 dan 2
B. 1 dan 4
C. 2 dan 3
D. 3 dan 4
II. Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini dengan tepat!
41. Perhatikan ayat berikut!
Jelaskan isi pokok dari ayat tersebut!
42. Seorang Nabi dan Rasul yang oleh Allah dibeerikan ketabahan hati dan keteguhan hati yang luar biasa, serta tidak pernah berpaling dari Allah SWT disebut ? Tuliskan Nama – nama tersebut beserta dengan mukjizatnya !
43. Danu memecakan jendela kelas ketika dia menendang bola, tapi kemudian danu berani jujur mengatakan kepada bapak dan ibu guru tentang kesalahannya, lalu apakah manfaat dari sikap Danu tersebut ?
44. Putri selalu menyisihkan uangnya setiap hari jumat untuk berinfaq ketika hari Jum’at disekolah, sedangkan Nadia lebih suka membantu membersihkan rumah tetangga yang sedang mengalami musibah longsor . Dari narasi tersebut apa perbedaan pengertian antara infak dan sedekah ?
45. Lukman adalah hamba Allah SWT yang saleh. Ia adalah seorang tukang kayu dari Habsyi. Ia juga mengajak putranya berjalan – jalan menaiki keledai untuk mengetahui tentang tanggapan seseorang. Dia mendapatkan hikmah dari Allah SWT sehingga nasihat yang disampaikan kepada anaknya diabadikan dalam Al Quran. Sebutkan 3 (tiga) nasihat Lukman kepada anaknya!
Selamat Mengerjakan!!!
KUNCI JAWABAN US PAI BP
KURIKULUM 2013
I. Pilihan Ganda
1. A 11. B 21. C 31. B
2. D 12. C 22. A 32. C
3. D 13. C 23. C 33. B
4. C 14. A 24. D 34. A
5. C 15. A 25. C 35. C
6. C 16. D 26. A 36. C
7. B 17. C 27. C 37. A
8. B 18. B 28. A 38. B
9. D 19. A 29. D 39. D
10. B 20. D 30. A 40. B
II. URAIAN
41 Isi pokok surat al-maidah ayat : 2
a. Perintah tolong – menolong dalam kebaikan
b. Larangan tolong – menolong dalam keburukan
c. Perintah bertaqwa
42 Rasul Ulul Azmi dan Mukjizatnya
1. Nuh a.s.
a. Mampu mendatangkan azab bagi kaumnya yang tersesat dan menolak diselamatkan
b. Mengubah kotoran manusia yang dilemparkan ke kapalnya menjadi penyembuh penyakit
2. Ibrahim a.s.
a. Tubuhnya tidak terbakar oleh api
b. Burung yang sudah dalam keadaan dicincang bisa hidup kembali
c. Pasir yang berubah ujud menjadi makanan
3. Musa a.s.
a. Membelah lautan dengan tongkatnya
b. Memunculkan 12 mata air pada batu besar dengan tongkatnya
c. Tongkat bisa berubah menjadi ular
d. Telapak tangannya mengeluarkan cahaya terang yang menyilaukan
e. Mendatangkan banyak hal, dari taufan, belalang, katak, kutu, dan sebagainya
4. Isa a.s.
a. Lahir tanpa seorang ayah
b. Mampu menghidupkan yang telah mati
c. Menyembuhkan sibuta
d. Mampu melihat hal gaib
e. Mampu menurunkan makan saat berdoa kepada Allah SWT
f. Mampu membentuk tanah menjadi burung (makhluk)
g. Mampu membedakan taurat asli dan palsu
h. Berbicara pada saat masih bayi
5. Muhammad SAW
a. Al-Qur’an
b. Membelah bulan menjadi dua
c. Isra’ mi’raj
43 Manfaat jujur (skor: 4)
a. Memiliki banyak teman
b. Disayang Allah SWT
c. Merasakan bahagia
d. Kejujuran menciptakan kenyamanan
44 Perbedaan infak dan sedekah! (skor: 4)
Infak hanya terbatas pada amalan berupa harta atau harta yang dikeluarkan oleh seseorang atau badan usaha diluar zakat untuk emaslahatan umum, sedangkan sedekah adalah harta atau nonharta cakupannya lebih luas seperti memberikan senyuman, menyingkirkan batu dari jalan.
45 Nasehat Lukman kepada anaknya! (skor: 4)
a. Tidak mempersekutukan Allah SWT;
b. Berbuat baik kepada kedua orangtua;
c. Mendirikan salat;
d. Sabar;
e. Mengerjakan yang baik dan mencegah perbuatan mungkar
f. Jangan sombong
Kisi Kisi Download