PENINGKATAN KEMAMPUAN GURU MENYUSUN INSTRUMEN PENILAIAN SIKAP, PENGETAHUAN, DAN KETERAMPILAN BERDASARKAN KURIKULUM 2013 MELALUI IHT (IN HOUSE TRAINING) BERBASIS TEMAN SEJAWAT

PENINGKATAN KEMAMPUAN GURU MENYUSUN INSTRUMEN PENILAIAN SIKAP, PENGETAHUAN, DAN KETERAMPILAN BERDASARKAN KURIKULUM 2013 MELALUI IHT (IN HOUSE TRAINING) BERBASIS TEMAN SEJAWAT

Contents [Show Up]
PENINGKATAN KEMAMPUAN GURU MENYUSUN INSTRUMEN PENILAIAN SIKAP, PENGETAHUAN, DAN KETERAMPILAN BERDASARKAN KURIKULUM 2013 MELALUI IHT (IN HOUSE TRAINING) BERBASIS TEMAN SEJAWAT
Untuk memotivasi warga sekolah perlu kiranya sebuah sekolah membuat sebuah Branding Sekolah. Suatu Branding didalamnya terkandung sebuah cita-cita, harapan, dan mimpi yang indah yang ingin dicapai oleh semua warga sekolah. Branding sekolah yang dipilih misalnya adalah Sekolah JUARA. Selain bermakna berprestasi menjadi juara, JUARA juga bermakna Jujur, Unggul, Amanah, Ramah, dan Agamis. Alasan pemilihan branding tersebut adalah SMP/MTs........... sudah mendapatkan pengakuan dari berbagai pihak, seperti Nominasi Adiwiyata Nasional, Berintegritas Tinggi dalam Penyelenggaraan UN, dan berprestasi di bidang olahraga.
Branding sekolah tersebut diwujudkan dalam budaya kerja dan belajar SMP/MTs..........., yang disingkat SPENDA, yaitu:
a. Sportif dalam kompetisi;
b. Prestatif dalam belajar dan bekerja;
c. Ekologis dalam kepedulian;
d. Normatif dalam sikap dan perbuatan;
e. Demokratis dalam bermasyarakat;
f.   Agamis dalam keyakinan.
MENYUSUN INSTRUMEN PENILAIAN SIKAP, PENGETAHUAN, DAN KETERAMPILAN BERDASARKAN KURIKULUM 2013 MELALUI IHT (IN HOUSE TRAINING) BERBASIS TEMAN SEJAWAT
Proposal Rencana Program Pengembangan Sekolah

RENCANA PENGEMBANGAN SEKOLAH
(Berdasarkan 8 SNP)
Peningkatan Kemampuan Guru dalam Menyusun Instrumen Penilaian Sikap, Pengetahuan, dan Keterampilan Berdasarkan Kurikulum 2013 Melalui IHT (In House Training)
Berbasis  Teman Sejawat di SMP/MTs...........
Tahun Pelajaran 2019/2020

A. Judul Program Pengembangan Sekolah
Peningkatan Kemampuan Guru dalam Menyusun Instrumen Penilaian Sikap, Pengetahuan, dan Keterampilan Berdasarkan Kurikulum 2013 Melalui IHT (In House Training) Berbasis  Teman Sejawat di SMP/MTs........... Tahun Pelajaran 2019/2020

B. Latar Belakang
Salah satu tugas guru dalam mewujudkan pembelajaran yang bermutu adalah melaksanakan penilaian pembelajaran, baik proses maupun hasil pembelajaran dengan mengikuti teknik, prosedur, dan instrumen sesuai kompetensi yang dinilai. Hal sesuai dengan Permenpan dan RB Nomor 19 Tahun 2016 tentang Jabatan Fungsional Guru dan Angka Kreditnya,  Pasal 13, bahwa salah satu kegiatan Guru Mata Pelajaran adalah:
(1) menyusun kurikulum pembelajaran pada satuan pendidikan; (2) menyusun silabus pembelajaran; (3) menyusun rencana pelaksanaan pembelajaran; (4) melaksanakan kegiatan pembelajaran; (5) menyusun alat ukur/soal sesuai mata pelajaran; (6) menilai  dan  mengevaluasi  proses  dan  hasil  belajar  pada  mata  pelajaran yang diampunya; (7) menganalisis hasil penilaian pembelajaran; (8) melaksanakan     pembelajaran/perbaikan dan pengayaan     dengan memanfaatkan hasil penilaian dan evaluasi; ((9) menjadi  pengawas  penilaian  dan  evaluasi  terhadap  proses  dan  hasil belajar tingkat sekolah dan nasional; (10) membimbing guru pemula dalam program induksi; (11) membimbing siswa dalam kegiatan ekstrakurikuler proses pembelajaran; (12) melaksanakan pengembangan diri; (13) melaksanakan publikasi ilmiah; dan  (14) membuat karya inovatif.

Kompetensi peserta didik yang dinilai meliputi ranah sikap, pengetahuan, dan keterampilan. Setiap ranah kompetensi membutuhkan teknik, prosedur, dan instrumen yang berbeda-beda. Perwujudan tugas guru dalam melaksanakan penilaian pembelajaran sesuai dengan ranah kompetensi dengan instrumen yang tepat menjadi salah satu ukuran keterpenuhan standar nasional pendidikan. Dengan demikian, akan menjamin layanan pendidikan yang bermutu bagi peserta didik. Hal itu sesuai dengan Permendikbud RI Nomor 23 Tahun 2016 tentang Standar Penilaian Pendidikan, Pasal 3, yaitu penilaian hasil belajar peserta didik pada pendidikan dasar dan pendidikan menengah meliputi aspek sikap, pengetahuan dan keterampilan.

Selama tahun pelajaran 2019/2020, SMP/MTs........... sudah melaksanakan Kurikulum 2013 untuk kelas VII, VIII dan IX. Berdasarkan pemetaan mutu pendidikan (PMP) tahun pelajaran 2017/2018 kondisi SMP/MTs........... pada aspek penilaian pembelajaran, khususnya penggunaan instrumen penilaian yang sesuai dengan ranah kompetensi (sikap, pengetahuan, dan keterampilan) menunjukkan hasil kurang optimal karena baru Menunju SNP 2 (48%). Dengan hasil tersebut dapat diketahui bahwa penilaian pembelajaran belum dilakukan dengan menggunakan instrumen yang tepat sesuai ranah kompetensi.
Untuk itu, diperlukan upaya pengembangan sekolah dalam rangka pemenuhan delapan standar nasional pendidikan dan sekaligus mewujudkan penilaian pembelajaran yang dilaksanakan dengan instrumen yang tepat sesuai dengan kompetensi dasar yang ingin dicapai. Upaya tersebut akan dilakukan melalui IHT (In House Training) penyusunan instrumen penilaian sikap, pengetahuan, dan keterampilan berbasis  teman sejawat.

C. Tujuan
Berdasarkan latar belakang di atas, tujuan program pengembagan sekolah ini adalah meningkatkan kemampuan guru dalam menyusun instrumen penilaian kompetensi sikap, pengetahuan, dan keterampilan berdasarkan Kurikulum 2013 melalui IHT (In House Training) berbasis  teman sejawat pada tahun pelajaran 2019/2020.

D. Indikator
Berdasarkan tujuan di atas, indikator keberhasilan program pengembangan sekolah ini adalah sebagai berikut.
4. Terlaksananya kegiatan IHT (In House Training) penyusunan instrumen penilaian berdasarkan Kurikulum 2013 berbasis  teman sejawat.
5. Meningkatnya kemampuan guru dalam menyusun instrumen penilaian sikap, pengetahuan, dan keterampilan berdasarkan Kurikulum 2013.
6. Sebesar 95% guru menyusun instrumen penilaian sesuai dengan kompetensi ranah sikap, pengetahuan, dan keterampilan.

F. Hasil Yang Diharapkan
3. Meningkatnya kemampuan guru dalam menyusun instrumen penilaian berdasarkan kompetensi sikap, pengetahuan, dan keterampilan.
4. Tersusunnya instrumen penilaian sikap, pengetahuan, dan keterampilan tersusun pada semua mata pelajaran dan terdokumen secara baik.

G. Sumber Daya Yang Diperlukan
1. Sumber daya manusia
Sumber daya manusia yang terlibat adalah nara sumber, kepala sekolah, guru, dan tenaga kependidikan.
2. Sumber pembiayaan
Sumber pembiayaan berasal dari  BOS
3. Fasilitas
a. Referensi: Pemendikbud RI No. 23 Tahun 2016 tentang Standar Penilaian Pendidikan, Panduan Penilaian Kurikulum SMP, dan Panduan IHT.
b. ATK
c. Komputer/Laptop
d. LCD

H. Langkah-langkah Kegiatan
1. Persiapan
a. Pembentukan Tim/Panitia Pengembang Sekolah
b. Penyusunan Proposal Kegiatan
c. Penyusunan Panduan IHT dan Instrumen Penyusunan Instrumen Penilaian sikap, pengetahuan, dan keterampilan berdasarkan Standar Penilaian Pendidikan.
d. Penentuan Instrumen Monitoring Keterlaksanaan Program IHT

2. Pelaksanaan
a. Pembukaan dan sambutan kepala sekolah
b. Penyampaian materi penyusunan instrumen penilaian sikap, pengetahuan, dan keterampilan serta dialog interaktif oleh narasumber
c. Kerja kelompok berdasarkan MGMP sekolah
d. Pendampingan oleh Kepala Sekolah dan teman sejawat yang berstatus sebagai Instruktur Kurikulum 2013.
e. Pelaporan kegiatan

3. Monitoring dan Evaluasi
a. Monitoring dan evaluasi pelaksanaan IHT
b. Penyusunan laporan evaluasi dan monitoring IHT

4. Refleksi dan Tindak Lanjut
a. Diskusi tindak lanjut tim pelaksana/Tim Pengembang Sekolah
b. Pemantauan dan dokumentasi instrumen penilaian hasil pembelajaran
c. FGD pengembangan prosedur penilaian berbasis online.

I. Penutup
Demikian program pengembangan sekolah dalam rangka pemenuhan delapan standar nasional pendidikan di SMP/MTs..........., khususnya di standar penilaian pendidikan. Dukungan dan saran dari semua pihak sangat diharapkan demi kelancaran dan kesuksesan program IHT (In House Training) berbasis  teman sejawat.

Laporan Kegiatan Pengembangan Sekolah
KATA PENGANTAR

DAFTAR ISI
Halaman
Halaman Judul   ....................................................................................................... 1
Halaman Pengesahan   ............................................................................................. 2
Kata Pengantar   ...................................................................................................... 3
Daftar Isi   ................................................................................................................ 4
Daftar Tabel   .......................................................................................................... 5
Daftar Gambar   ...................................................................................................... 6
Daftar Lampiran   ..................................................................................................... 7

BAB I          PENDAHULUAN .............................................................................. 8
                    A.  Latar Belakang   ............................................................................. 8
                    B.  Tujuan   ........................................................................................... 8
                    C.  Hasil yang Diharapkan   ................................................................. 8

BAB II         KONDISI SEKOLAH SAAT INI TERKAIT 8 SNP .................... 8
                    A.  Profil Sekolah    …......................................................................... 10
1. Visi, Misi dan Tujuan…………………..................…………. 13
                    B.  Capaian 8 Standar Nasional Pendidikan (SNP) ............................. 16
1. Standar Kompetensi Lulusan …………..................………….. 16
2. Standar Isi …….………………………….................……… 16
3. Standar Proses ..…………………….................……………… 16
4. Standar Penilaian Pendidik ………………...…........................ 16
5. Standar Pendidik dan Tenaga Kependidikan ................……… 16
6. Standar Sarana dan Prasarana Pendidikan …..…................…. 16
7. Standar Pengelolaan Pendidikan .................…………………. 16
8. Standar  Pembiayaan ...............……………………………… 16

BAB III       PELAKSANAAN  PENGEMBANGAN SEKOLAH .................... 18
A. Persiapan   ................................................................................ 18
B. Pelaksanaan…........................................................................... 18
C. Monitoring dan Evaluasi........................................................... 19
D. Refleksi dan Tindak Lanjut ..................................................... 19

BAB IV   PENUTUP ............................................................................................. 20
A. Simpulan……................................................................................... 20
B. Saran   .............................................................................................. 20

Daftar Lampiran   ..................................................................................................... 21

DAFTAR LAMPIRAN

Bagian lampiran dari laporan terdiri atas:
A. Lampiran bagian awal
1) Profil sekolah
2) Raport Mutu Sekolah/EDS/ Hasil Akreditasi sekolah
A. Lampiran Bagian Isi
1. Jadwal Rencana Pengembangan Sekolah
2. Pencana Program Pengembangan Sekolah
3. Panduan Kegiatan Pengembangan Sekolah
4. SK Panitia
5. Undangan untuk narasumber dan peserta
6. Daftar hadir narasumber dan peserta
7. Instrumen monitoring yang telah diisi (persiapan dan pelaksanaan pengembangan sekolah)
8. Hasil kegiatan
9. Dokumentasi

BAB I
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Salah satu tugas guru dalam mewujudkan pembelajaran yang bermutu adalah melaksanakan penilaian pembelajaran, baik proses maupun hasil pembelajaran dengan mengikuti teknik, prosedur, dan instrumen sesuai kompetensi yang dinilai. Hal sesuai dengan Permenpan dan RB Nomor 19 Tahun 2016 tentang Jabatan Fungsional Guru dan Angka Kreditnya,  Pasal 13, bahwa salah satu kegiatan Guru Mata Pelajaran adalah:
(1) menyusun kurikulum pembelajaran pada satuan pendidikan; (2) menyusun silabus pembelajaran; (3) menyusun rencana pelaksanaan pembelajaran; (4) melaksanakan kegiatan pembelajaran; (5) menyusun alat ukur/soal sesuai mata pelajaran; (6) menilai  dan  mengevaluasi  proses  dan  hasil  belajar  pada  mata  pelajaran yang diampunya; (7) menganalisis hasil penilaian pembelajaran; (8) melaksanakan    pembelajaran/perbaikan dan pengayaan     dengan memanfaatkan hasil penilaian dan evaluasi; ((9) menjadi  pengawas  penilaian  dan  evaluasi  terhadap  proses  dan  hasil belajar tingkat sekolah dan nasional; (10) membimbing guru pemula dalam program induksi; (11) membimbing siswa dalam kegiatan ekstrakurikuler proses pembelajaran; (12) melaksanakan pengembangan diri; (13) melaksanakan publikasi ilmiah; dan  (14) membuat karya inovatif.

Kompetensi peserta didik yang dinilai meliputi ranah sikap, pengetahuan, dan keterampilan. Setiap ranah kompetensi membutuhkan teknik, prosedur, dan instrumen yang berbeda-beda. Perwujudan tugas guru dalam melaksanakan penilaian pembelajaran sesuai dengan ranah kompetensi dengan instrumen yang tepat menjadi salah satu ukuran keterpenuhan standar nasional pendidikan. Dengan demikian, akan menjamin layanan pendidikan yang bermutu bagi peserta didik. Hal itu sesuai dengan Permendikbud RI Nomor 23 Tahun 2016 tentang Standar Penilaian Pendidikan, Pasal 3, yaitu penilaian hasil belajar peserta didik pada pendidikan dasar dan pendidikan menengah meliputi aspek sikap, pengetahuan dan keterampilan.

Mulai tahun pelajaran 2019/2020, SMP/MTs........... sudah memberlakukan Kurikulum 2013 untuk kelas VII, VIII dan IX. Berdasarkan pemetaan mutu pendidikan (PMP) tahun pelajaran 2018/2019 kondisi SMP/MTs........... pada aspek penilaian pembelajaran, khususnya penggunaan instrumen penilaian yang sesuai dengan ranah kompetensi (sikap, pengetahuan, dan keterampilan) menunjukkan hasil kurang optimal karena baru Menunju SNP 2 (48%). Dengan hasil tersebut dapat diketahui bahwa penilaian pembelajaran belum dilakukan dengan menggunakan instrumen yang tepat sesuai ranah kompetensi.
Untuk itu, diperlukan upaya pengembangan sekolah dalam rangka pemenuhan delapan standar nasional pendidikan dan sekaligus mewujudkan penilaian pembelajaran yang dilaksanakan dengan instrumen yang tepat sesuai dengan kompetensi dasar yang ingin dicapai. Upaya tersebut akan dilakukan melalui IHT (In House Training) penyusunan instrumen penilaian sikap, pengetahuan, dan keterampilan Kurikulum 2013 berbasis  teman sejawat.

B. Tujuan
Berdasarkan latar belakang di atas, tujuan program pengembagan sekolah ini adalah meningkatkan kemampuan guru dalam menyusun instrumen penilaian kompetensi sikap, pengetahuan, dan keterampilan berdasarkan Kurikulum 2013 melalui IHT (In House Training) berbasis  teman sejawat pada tahun pelajaran 2019/2020.

C. Indikator
Berdasarkan tujuan di atas, indikator keberhasilan program pengembangan sekolah ini adalah sebagai berikut.
1. Terlaksananya kegiatan IHT (In House Training) penyusunan instrumen penilaian berdasarkan Kurikulum 2013 berbasis  teman sejawat.
2. Meningkatnya kemampuan guru dalam menyusun instrumen penilaian sikap, pengetahuan, dan keterampilan berdasarkan Kurikulum 2013.
3. Sebesar 95% guru menyusun instrumen penilaian sesuai dengan kompetensi ranah sikap, pengetahuan, dan keterampilan.
D. Hasil Yang Diharapkan
1. Meningkatnya kemampuan guru dalam menyusun instrumen penilaian berdasarkan kompetensi sikap, pengetahuan, dan keterampilan.
2. Tersusunnya instrumen penilaian sikap, pengetahuan, dan keterampilan tersusun pada semua mata pelajaran dan terdokumen secara baik.

BAB II
KONDISI SEKOLAH SAAT INI TERKAIT 8 SNP

A. Profil Sekolah
1. Data Umum SMP/MTs...........
2. Sejarah Singkat SMP/MTs...........
3. Visi, Misi, dan Tujuan
a. Visi SMP/MTs...........
Visi SMP/MTs........... adalah “Berprestasi, Berbudi Pekerti Luhur, dan Mandiri Berdasarkan Iman dan Takwa”
Indikator ketercapaian visi SMP/MTs........... adalah sebagai berikut.
1) Mampu berprestasi dan bersaing dalam menghadapi tantangan hidup secara lokal, nasional, maupun global.
2) Terbentuknya budi pekerti luhur sebagai wujud karakter religius, nasionalis, integritas, mandiri dan gotong royong sebagai cermin keimanan dan ketakwaan.
3) Terwujudnya pencapaian standar nasional pendidikan yang baik.
4) Terselenggaranya pembelajaran dan bimbingan konseling yang aktif, inovatif, efektif, efisien, dan berkualitas, serta terintegrasi pendidikan lingkungan hidup, pendidikan antikorupsi, penguatan pendidikan karakter, literasi, kewirausahaan, pendidikan lalu lintas, sekolah ramah anak,  sekolah sehat, dan respon jender.
5) Terselenggaranya tata kelola organisasi dan kelembagaan yang transparan, kredibel, akuntabel, dan profesional.
6) Terjalinnya kemitraan kelembagaan, baik lokal, nasional maupun internasional.
7) Terwujudnya lingkungan sekolah yang bersih dan sehat dengan slogan berhias (bersih, hijau, indah, asri, dan sehat).

b. Misi SMP/MTs...........
Misi SMP/MTs........... adalah sebagai berikut.
1) Mewujudkan lulusan yang berprestasi, kompetitif, mandiri, berbudi pekerti luhur berdasarkan iman dan takwa dalam bidang akademik dan nonakademik.
2) Mengupayakan pencapaian standar nasional pendidikan yang baik.
3) Mewujudkan peserta didik yang berbudi pekerti luhur sebagai wujud karakter religius, nasionalis, integritas, mandiri dan gotong royong sebagai cermin keimanan dan ketakwaan.
4) Menyelenggarakan pembelajaran dan bimbingan konseling yang aktif, inovatif, efektif, efisien, dan berkualitas, serta terintegrasi pendidikan lingkungan hidup, pendidikan antikorupsi, penguatan pendidikan karakter, literasi, kewirausahaan, pendidikan lalu lintas, sekolah ramah anak,  sekolah sehat, dan respon jender.
5) Menyelenggarakan pembinaan dan pengembangan minat bakat siswa secara efektif, efisien, dan inovatif.
6) Mengupayakan terwujudnya budaya mutu kelembagaan dan manajemen sekolah yang transparan, kredibel, akuntabel, dan profesional.
7) Mengembangkan kemitraan kelembagaan, baik lokal, nasional maupun internasional.
8) Mewujudkan lingkungan sekolah yang bersih dan sehat dengan slogan berhias (bersih, hijau, indah, asri, sehat).

c. Tujuan SMP/MTs...........
Berdasarkan tujuan pendidikan dasar, visi, dan misi sekolah maka tujuan SMP/MTs........... adalah sebagai berikut.
1) Mampu menampilkan karakter religius, nasionalis, integritas, mandiri dan gotong royong yang merupakan jati diri bangsa Indonesia.
2) Mampu berkomunikasi dengan menggunakan bahasa Indonesia, bahasa Inggris, dan bahasa Jawa secara aktif.
3) Mampu mengaktualisasikan diri dalam berbagai seni dan olah raga sesuai pilihannya.
4) Mampu mendalami cabang ilmu pengetahuan yang dipilih.
5) Mampu mengoperasikan komputer aktif dan memanfaatkan internet secara baik.
6) Mampu melanjutkan ke SMA/SMK/MA/MAK terbaik melalui pencapaian target pilihan yang ditentukan sendiri.
7) Mampu bersaing dalam mengikuti berbagai kompetisi akademik dan non akademik di tingkat kecamatan, kabupaten, propinsi, dan nasional.
8) Mampu memiliki kecakapan hidup personal, sosial, environmental, dan pra-vokasional.
9) Mampu mewujudkan kebiasaan hidup bersih dan disiplin pada semua warga sekolah dalam rangka mewujudkan lingkungan sekolah yang bersih dan sehat serta kondusif bagi peningkatan kualitas proses dan hasil pembelajaran.
10) Mampu mewujudkan kebiasaan beribadah sesuai ajaran agama sebagai wujud iman dan takwa.
11) Mampu melestarikan budaya daerah melalui muatan lokal Bahasa Jawa dan seni budaya.
12) Memiliki jiwa nasionalis dan cinta tanah air yang diinternalisasikan melalui kegiatan Pramuka, PMR, Paskibra/PBB,  PKS, dan LDKS, baik di lingkungan sekolah maupun di luar sekolah.
13) Mampu mewujudkan pengelolaan sekolah secara demokratis, transparan, akuntabel, dan profesional sesuai Standar Pengelolaan.
14) Menyediakan sarana dan prasarana pendidikan secara memadai serta mendayagunakannya secara optimal sesuai Standar Sarana Prasarana.
15) Menerapkan penilaian berbasis kelas, baik ulangan harian, ulangan tengah semester, ulangan akhir semester, ulangan kenaikan kelas, dan ujian nasional/sekolah, dengan instrumen yang bervariasi serta penhgelolaan nilai berbasis teknologi komunikasi dan informasi secara transparan dan akuntabel sesuai Standar Penilaian Pendidikan.
16) Membekali siswa dengan pengutan pendidikan karakter, pendidikan lingkungan hidup, pendidikan antikorupsi, literasi, kewirausahaan, pendidikan lingkungan hidup, ramah anak, dan respon jender secara integratif dalam mata pelajaran, ekstrakurikuler, dan secara umum dalam pengelolaan pendidikan.
17) Mewujudkan kegiatan  pelestarian lingkungan hidup dan pencegahan terjadinya pencemaran dan/atau kerusakan lingkungan berbasis kemitraan dan partisipatif.
18) Mewujudkan sekolah yang aman, ramah anak, dan menyenangkan yang didukung komunikasi efektif dengan orang tua murid dan masyarakat.

d. Langkah Mencapai Tujuan
1. Penguatan Pendidikan Karakter
Penguatan Pendidikan Karakter
Penguatan pendidikan karakter mencakup lima karakter pokok, yaitu religius, nasionalis, gotong royong, integritas, dan mandiri, baik melalui integrasi pembelajaran (berbasis kelas), pembiasaan (manajemen sekolah), maupun masyarakat.

2. Ekstrakurikuler
Ekstrakurikuler
Kegiatan ekstrakurikuler di SMP/MTs........... sangat beragam, baik berbasis krida (Pendidikan Kepramukaan, PMR, PBB/Paskibra), keagamaan (Rebana, Baca Tulis Alquran, Tilawah, Tahfidz), seni budaya (paduan soara, vokal, band, seni rupa), sains (IPA, Matematika, IPS), olahraga (Sepak Bola, Basket, Volly, Takraw, Tennis Lapngan, Futsal, Bulu Tangkis).

3. Bimbingan dan Konseling
Bimbingan dan Konseling anak sekolah
4. Pengembangan Literasi
Pengembangan literasi dilaksanakan terintegrasi dengen pembelajaran, pembiasaan membaca sebelum pembelajaran secara berkelanjutan, kunjungan perpustakaan, perpustakaan kelas/pojok baca, dan kegiatan literasi yang bersifat insidental.

5. Pengembangan Sarana dan Prasarana
Jenis Ruang/Sarana Prasarana
Ruang Belajar (Kelas)
Ruang Perpustakaan
Laboratorium IPA
Laboratorium Bahasa
Laboratorium Komputer
Ruang Kesenian
Gudang/ruang  alat-alat Olahraga
Ruang Serbaguna/Aula/Sport Hall
Ruang Guru
Ruang Kepala Sekolah
Ruang Tata Usaha
Ruang Tamu
Ruang Komite
Gudang
Kamar Mandi/WC Guru
Kamar Mandi/WC Siswa
Ruang Bimbingan Konseling
Ruang UKS
Ruang OSIS
Ruang Ibadah
Koperasi
Kantin
Pos Jaga
Lapangan Upacara /Tenis
Lapangan/Basket/Volly
Ruang Bank Sampah
Dapur
Parkir Guru
Parkir Siswa
Ruang Ganti

6. Pemenuhan Drainase dan Sumur Resapan

Drainase dibangun di semua lokasi sekolah yang membutuhkan drainase dan langsung berhubungan dengan saluran pembuangan dan berfungsi secara baik. Pada titik-tik tertentu dilengkapi dengan sumur resapan.

7. Penyediaan Air Bersih
Pengelolaan air bersih memanfaatkan air sumur dan air PDAM Kabupaten .........................

8. Penyediaan Parkir Mobil, Sepeda Motor, dan Sepeda
Penyediaan tempat parkir khusus mobil, sepeda motor dan sepeda secara memadai.

9. Penyediaan Area Terbuka Hijau dan Perkerasan Lapangan Ramah Lingkungan
Area Terbuka Hijau dan Perkerasan Lapangan Ramah Lingkungan
10. Pengembangan Pebiayaan
Pembiayaan di SMP/MTs........... bersumber dari APBD Kabupaten ........................, BOS, dan sumbangan sukarela dari wali murid dan masyarakat yang digali oleh Komite Sekolah.

11. Pengembangan Hubungan Masyarakat
Hubungan masyarakat, baik lembaga pemerintah, dunia industri dan usaha, serta kelompok masyarakat yang lain terjalin harmonis melalui kemitraan dan kerja sama.

BAB III
PELAKSANAAN  PENGEMBANGAN SEKOLAH
A. Persiapan

Persiapan merupakan langkah perencanaan yang sangat menentukan keberhasilan kegiatan. Untuk itu, persiapan yang dilakukan adalah sebagai berikut.
1. Penyiapan Sumber Daya yang Diperlukan
Sumber daya yang dipersiapkan meliputi sumber daya manusia, pembiayaan, dan fasilitas sarana dan prasana pendukung kegiatan.
a. Sumber daya manusia yang terlibat adalah:
1) Nara sumber : Kepala Bidang Perlindungan Anak Dispermades dan P3A Kabupaten ........................ dan Kepala Sekolah
2) Pendidik di SMP/MTs...........
3) Tenaga Kependidikan SMP/MTs...........
4) Ketua Komite SMP/MTs............
b. Sumber pembiayaan, berasal dari dana BOS tahun anggaran 2019.
c. Fasilitas yang dibutuhkan, meliputi:
Referensi
1) Referensi, yaitu Pemendikbud RI No. 23 Tahun 2016 tentang Standar Penilaian Pendidikan, Permen PP dan PA No.08 tahun 2014 tentang Kebijakan Sekolah Ramah Anak, Panduan Penilaian Kurikulum SMP, dan Panduan IHT.
2) Alat Tulis Kantor (ATK)
3) Komputer/Laptop
4) LCD
5) Sound Sistem
6) Kelengkapan Ruangan, meja, dan kursi.
2. Pembentukan Tim/Panitia Pengembang Sekolah (Terlampir)
3. Penyusunan Proposal Kegiatan
4. Penyusunan Panduan IHT
5. Penyusunan Instrumen Monitoring Penyusunan Instrumen Penilaian Sikap, Pengetahuan, dan Keterampilan berdasarkan Standar Penilaian Pendidikan.
6. Penentuan Instrumen Monitoring Keterlaksanaan Program IHT

B. Pelaksanaan
1. Waktu dan Tempat
Kgiatan IHT (In House Training) Berbasis  Teman Sejawat tentang Pengembangan Instrumen Penilaian Sikap, Pengetahuan, dan Keterampilan Berdasarkan Kurikulum 2013 dilaksanakan pada hari Sabtu, 3 Agustus 2019 bertempat di SMP/MTs..........., pukul 10.00 sampai 16.00 WIB.

2. Susunan Acara
a. Pembukaan dengn Menyanyikan Lagu Indonesia Raya dan Doa
b. Sambutan Kepala Sekolah
c. Penyampaian materi pengembangan Sekolah Ramah Anak oleh Kepala Bidang Perlindungan Anak Dispermades dan P3A Kabupaten ........................ dilanjutkan dialog.
d. Penyampaian materi pengembangan Pengembangan nstrumen Penilaian Sikap, Pengetahuan dan Keterampilan Berdasarkan Kurikulum 2013 oleh Kepala Sekolah.
e. Kerja kelompok penyusunan instrumen penilaian berdasarkan MGMP sekolah
f. Pendampingan oleh Kepala Sekolah dan teman sejawat yang berstatus sebagai Instruktur Kurikulum 2013.
g. Penutupan dengan Lagu Bagimu Negeri dan Doa Penutup.
3. Peserta dan Narasumber
a. Nara sumber kegiatan adalah Kepala Bidang Perlindungan Anak Dispermades dan P3A Kabupaten ........................ dan Kepala Sekolah SMP/MTs............
b. Peserta Kegiatan adalah segenap Pendidik di SMP/MTs........... 43 orang, tenaga kependidikan 17 orang, dan  Ketua Komite SMP/MTs............
4. Hasil Kegiatan
a. Terlaksananya kegiatan IHT (In House Training) penyusunan instrumen penilaian berdasarkan Kurikulum 2013 berbasis  teman sejawat, pada tanggal 3 Agustus 2019.
b. Meningkatnya kemampuan guru dalam menyusun instrumen penilaian sikap, pengetahuan, dan keterampilan berdasarkan Kurikulum 2013.
c. Sebesar 95% guru menyusun instrumen penilaian sesuai dengan kompetensi ranah sikap, pengetahuan, dan keterampilan dan terdokumen secara baik.
C. Monitoring dan Evaluasi
Monitoring dan evaluasi pelaksanaan IHT dilakukan terhadap kinerja panitia dengan menggunakan instrumen yang sudah disiapkan. Berdasarkan hasil monitoring dan evaluasi diketahui bahwa IHT dilaksanakan dengan sangat baik (95%) sesuai dengan rencana.
D. Refleksi dan Tindak Lanjut
Refleksi dan tindak lanjut dilaksanakan dengan berbagai kegiatan, yaitu:
1. Diskusi tindak lanjut tim pelaksana/Tim Pengembang Sekolah
2. Pemantauan dan dokumentasi instrumen penilaian hasil pembelajaran
3. FGD pengembangan prosedur penilaian berbasis online.

BAB IV
PENUTUP

A. Simpulan
Kegiatan In House Training (IHT) Pengembangan Instrumen Penilaian Berdasarkan Kurikulum 2013 sebagai pengembangan sekolah SMP/MTs........... dilaksanakan secara terintegrasi dalam Kegiatan Workshop Pengembangan Ekstrakurikuler Berbasis Sekolah Ramah Anak yang dilaksanakan pada hari Sabtu, 3 Agustus 2019. Pelaksanaan berjalan 95% sesuai rencana.
Adapun hasil kegiatan adalah 95% guru mampu mengembangkan instrumen penilaian sikap, pengetahuan dan keterampilan berdasarkan Kurikulum 2013 dan terdokumen secara baik.
B. Saran
Pada tahun mendatang, sebaiknya In House Training (IHT)  Penyusunan Instrumen Penilaian diprogramkan secara khusus sehingga fokus pada penyusunan instrumen penilaian untuk mewujudkan penilaian yang akuntabel.